
Biology semester 1 kelas 12
1. Ada 3 cara pembelahan sel. Pernyataan berikut ini yang menunjukkan hubungan yang benar antara cara pembelahan sel dan tujuannya:
A. Mitosis untuk membentuk gamet
B. Meiosis untuk memperbanyak sel
C. Amitosis untuk membentuk gamet
D. Mitosis dan meiosis untuk memperbanyak sel
E. Mitosis dan amitosis untuk memperbanyak sel
​
2. Mitosis dan meiosis berbeda dalam hal berikut ini kecuali ....
A. Mitosis terjadi dalam sel tubuh sedangkan meiosis terjadi dalam sel kelamin
B. Mitosis berlangsung 2 kali pembelahan sedangkan meiosis 1 kali pembelahan
C. Mitosis menghasilkan 2 sel anakan meiosis 4 sel anakan
D. Sel anakan mitosis bersifat haploid, sel anakan meiosis bersifat diploid
E. Mitosis berfungsi untuk pertumbuhan, meiosis untuk reproduksi
​
3. Dalam 1 siklus sel dikenal adanya interfase.Berikut ini benar berkaitan dengan interfase kecuali ...
A. Sel dalam keadaan sedang membelah.
B. Terjadi penggandaan organel sel
C. Terjadi sintesis DNA
D. Kromosom tidak dapat teramati
E. Inti sel masih dapat teramati
​
4. Pada interfase dikenal adanya fase S. Peristiwa berikut ini yang terjadi pada fase S adalah ...
A. Sintesis organel sel
B. Pembelahan sel
C. Sintesis DNA
D. Pembelahan organel sel
E. Pembelahan organel sel dan sintesis DNA
​
5. Berikut ini yang merupakan tahapan dari fase mitotik kecuali ....
A. Interfase
B. Profase
C. Metafase
D. Anafase
E. Telofase
​
6. Suatu sel sedang membelah memiliki ciri-ciri sebagai berikut ini: kromatid sudah terbelah dua dan masing-masing telah bergerak meninggalkan bidang pembelahan. Berdasarkan ciri-ciri tersebut, sel berada fase ....
A. Interfase
B. Profase
C. Metafase
D. Anafase
E. Telofase
7. Seorang siswa mengamati sel yang sedang membelah dan berdasarkan hasil pengamatan tersebut ditemukan ciri-ciri: teradapat dua sel yang berdekatan dan ukuran lebih kecil dari sel yang lain, kromatid berkumpul ditengah sel, membran inti tidak kelihatan. Berdasarkan data tersebut sel tersebut berada pada fase...
A. Interfase
B. Profase
C. Metafase
D. Anafase
E. Telofase
8. Pada pembelahan sel yang menghasilkan sel anakan yang bersifat haploid dan masing-masing kromosomnya mempunyai 2 copi kromosom adalah ....
A. Mitosis
B. Meiosis I
C. Meiosis II
D. Meiosis I dan II
E. Amitosis
9. 1 kali pembelahan meiosis pada sapi betina akan menghasilkan ...
A. 1 sel telur
B. 2 sel telur
C. 3 sel telur
D. 4 sel telur
E. jumlah sel telur tidak pasti
10. Seorang peneliti menghitung jumlah DNA yang terdapat pada sebuah sel yang berada pada fase G1dan ternyata mengandung 4X DNA. Berapakah jumlaah DNA yang terdapat pada sel yang sama dan berada pada fase metafase II?
A. X
B. 2X
C. 4X
D. 8X
E. 16X
11. DNA yang disintesis pada saat interfase kemudian akan dikemas menjadi kromatid pada saat fase ...
A. S
B. G2
C. Profase
D. Metafase
E. Anafase
​
12. Pada tahap metafase kromatid akan berjejer pada bidang pembelahan. Adaperbedaan pada tahap metafase I dan II pada pembelahan meiosis perbedaan tersebut karena pada metafase II....
A. berpasangan dan jumlah kromatid sama dengan sel induk
B. berpasangan dan jumlah kromatid separo sel induk
C. sebaris dan jumlah kromatid sama dengan sel induk
D. berpasangan dan jumlah kromatid separo sel induk
E. berjejer tidak teratur
​
13. Pada tumbuhan berbiji Peristiwa spermatogenesis terjadi pada ....
A. Bakal biji
B. Bakal buah
C. Kotak sari
D. Putik
E. Mahkota bunga